Himatro Polbeng Taja Webinar Nasional Tentang Penerapan Teknologi Otomasi Industri di Era Industri 4.0

    Himatro Polbeng Taja Webinar Nasional Tentang  Penerapan Teknologi Otomasi Industri di Era Industri 4.0

    BENGKALIS - Kemajuan teknologi telah mengubah wajah perekonomian, khususnya di sektor industri dan pendidikan. Salah satu fase penting dalam perkembangan teknologi adalah munculnya revolusi industri gelombang ke-4, atau yang lebih dikenal dengan sebutan Industrial Revolution 4.0.

    Memasuki Era Industri 4.0 Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro Politeknik Negeri Bengkalis melaksanakan Webinar Nasional tentang Perkembangan dan Penerapan Teknologi Otomasi Industri di Era Industri 4.0 pada Dunia Pendidikan. Sabtu.(27/03) dilaksanakan mulai pukul 19.00 Wib.

    Pemateri pelaku usaha Riady Putra Assistant Chief Engineering at Philips Kota Batam. Dalam kegiatan ini juga di ikuti oleh 138 peserta melalui Zoom (online) yang mana berasal dari beberapa kampus seperti PNP, UGM, UNIMED, UIN, dan beberapa kampus lainnya.

    Ahmad Riyadi ketua Pelaksana mengatakan selama kegiatan berlangsung tidak ada kendala yang terjadi dan selama acara dimulai jaringan host dan peserta serta pemateri bagus.
    “Tujuan dilaksanakan webinar nasional ini di karenakan kita sendiri mungkin baru menyadari betapa pentingnya penerapan teknologi dalam pendidikan, terutama di tengah pandemi. Dengan berpikir kritis dan tidak terjerumus ke dalam hal yang negatif dapat dilakukan mahasiswa untuk ikut berperan dalam era revolusi industri 4.0 ini”, ujar Ahmad Riyadi riles diterima Indonesiasatu.co.id. Senin. (29/03).

    Ahmad Riyadi juga manambahkan, “Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana yang sudah berpartisipasi untuk mensukseskan kegiatan ini, dan kepada peserta saya berharap semoga materi yang di sampaikan pemateri dapat di terima peserta sehingga dapat menambah pengetahuan”.ujarnya.(yulistar)

    Bengkalis Riau
    Yulistar

    Yulistar

    Artikel Sebelumnya

    Dilema Petani Sawit Di Kabupaten Bengkalis...

    Artikel Berikutnya

    Belum Sempat Di Edarkan, Polsek Mandau Amankan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami