Perayaan Malam Natal HKBP Bengkalis Berlangsung Dua Sesi Penerapan Protokol Kesehatan

    Perayaan Malam Natal HKBP Bengkalis Berlangsung Dua Sesi Penerapan Protokol Kesehatan

    BENGKALIS - Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Bengkalis Resort Dumai mengadakan dua kali ibadah, untuk melaksanakan protokol kesehatan terutama menjaga jarak dan tidak berkerumun yang mengikuti ibadah 50 % dari jumlah jemaat 90 an KK.

    "Ibadah malam Natal dengan bahasa Indonesia akan diadakan pukul 17.00 WIB dan ibadah malam Natal bahasa Indonesia juga diadakan pukul 19.00 WIB, " kata  pimpinan gereja HKBP Bengkalis Pdt  A  Manullang STh ditemui Indonesiasatu sebelum ibadah sesi ke dua di Gereja HKBP Bengkalis jalan Cokroaminoto Bengkalis.

    Pdt A Manullang STh mengatakan ibadah malam Natal dua kali kita laksanakan sebenarnya sudah berlangsung bulan Oktober kami menerapkan ke jemaat agar bisa ibadah dan untuk anak sekolah Minggu belum kita laksanakan juga lansia kita sarankan tetap di rumah beribadah selama masih tinggi kasus positif Covid-19.

    Ibadah malam Natal mengambil tema " Terang Telah Bersinar Dalam Kegelapan" yang diambil dari Injil Yesaya 9: 1-6.

    " Dari kedatangan jemaat pada ibadah sesi pertama pukul 17.00 Wib berkisar 50 orang jemaat masih dibawah 50 % kapasitas gereja HKBP dan diperkirakan untuk sesi kedua hampir sama karena jemaat kita sudah dibagi ibadah ini sampai ibadah tahun baru dan tata ibadah ada yang kita tidak laksanakan adalah perjamuan kudus " tutur Pdt A  Manullang yang baru melayani di HKBP Bengkalis dari kantor Pusat HKBP di Tarutung.

    Demi keamanan dan kelancaran ibadah malam Natal, petugas keamanan  dari gereja HKBP Bengkalis ada relawan yang bertugas dan dibantu ormas PBB ( Pemuda Batak Bersatu).

    "Biasanya pengamanan juga dibantu dari TNI/Polri, organisasi kemasyarakatan, yang ada di Bengkalis" katanya.

    Tampak didepan gereja HKBP Bengkalis pihak keamanan dari polres Bengkalis dan Polsek. Kodim 0303 sedang melaksanakan pengamanan malam natal. Kapolsek Bengkalis AKP Syeh Syarif SH mengatakan pengamanan malam natal dan puncak  perayaan Natal besok (25/12) " personil polres Bengkalis untuk wilayah bengkalis ada 7 gereja malam ini melaksanakan ibadah malam natal dan personil kita siagakan per gereja 3 dan 4 personil dan dari pantauan kondisi keamanan kondusif dan warga kristiani bisa merayakan natal lebih khusyuk dan hikmat, " terang Kapolsek Bengkalis.(yulistar)

    Yulistar

    Yulistar

    Artikel Sebelumnya

    Jelang H-1 Hari Raya Natal Tim Gabungan...

    Artikel Berikutnya

    Kesederhanaan Perayaan Puncak Natal di Tengah...

    Berita terkait

    Polling Suara

    Siapakah Presiden Pilihan Anda?
    Please select an option!
    Kamu sudah mengirim pendapat ini sebelumnya!
    Siapakah Presiden Pilihan Anda?

    Total Vote: 912

    Anies Baswedan - A. Muhaimin Iskandar
    41.8 %
    Ganjar Pranowo - Mahfud MD
    14.4 %
    Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
    43.9 %
    View Options

    Rekomendasi

    Perkokoh Kemanunggalan, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Rutin Komsos Bersama Warga Binaan
    Satgas Yonif 115/ML Bantu Pembangunan Gedung Kantor Gereja Imanuel Yalinggua
    Kenapa Minangkabau Menganut Sistem Matrilinial?
    Orang Minangkabau
    Saiful Chaniago: Nasdem, PKB, PKS Harus Legowo Sebagai Oposisi

    Ikuti Kami