Walaupun Gratis Angka Pernikahan di KUA Bengkalis Turun, Suhardi: Pasangan Tak Terbiasa Gunakan APD

    Walaupun Gratis Angka Pernikahan di KUA Bengkalis Turun, Suhardi: Pasangan Tak Terbiasa Gunakan APD
    Suasana nikah di KUA Bengkalis

    BENGKALIS -  Pengaruh Pandemi Covid 19 di Bengkalis selama setahun terjadi penurunan terhadap angka pernikahan. Hal ini diungkap Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Bengkalis Suhardi kepada wartawan Selasa (2/3) siang.

    Menurut dia, KUA Bengkalis pada tahun 2020 kemarin masih bertipe B, namun pada tahum 2021 ini KUA Bengkalis turun menjadi tipe C, penurunan tipe ini berdasarkan hasil rekap jumlah pernikahan di KUA Bengkalis.

    "Kalau tahun lalu masih tipe B, selama pandemi terjadi penurunan angka pernikahan sehingga diawal tahun 2021 ini KUA Bengkalis menjadi tipe C, " terangnya.

    Menurut dia, pada masa pandemi ini angka pernikahan setiap bulannya hanya berkisar sebanyak 60 pasang setiap bulannya. Sementara sebelum pandemi angka pernikahan berkisar 70 pasang setiap bulannya.

    Meskipun terjadi penurunan tipe tidak mempengaruhi pelayanan yang ada di KUA Bengkalis. Pelayanan pengajuan pernikahan tetap berjalan seperti biasanya.

    "Pengaruhnya pada masyarakat saja, untuk pelaksanaan pernikahan saat ini harus menerapkan protokol kesehatan. Seperti pembatasan jumlah orang yang hadir saat nikah, penggunaan alat pelindung diri, (APD)" terangnya.

    Menurut dia, masyarakat mungkin belum terbiasa dengan penerapan protokol kesehatan. Sehingga perlu membiasakan diri.(yulistar).

    Yulistar

    Yulistar

    Artikel Sebelumnya

    Operasi Yustisi Penegakan Prokes Belum Berjalan,...

    Artikel Berikutnya

    3 Pejabat Pemkab Bengkalis Ajukan Pindah,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami